Wednesday, January 13, 2010
CONTOH PROPOSAL PENELITIAN (KTI)
PROPOSAL PENELITIAN PENGARUH STRECHING SECARA SADAR DAN REFLEK SETELAH BANGUN TIDUR TERHADAP KESEHATAN OTOT DAN SENDI-SENDI GERAK
MADRASAH MU’ALLIMIN MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
TAHUN PENDIDIKAN 2009/2010
Oleh
Ave Suakanila Fauzisar (6261)
Ibnu Hadi Purwanto ( )
PROGRAM STUDI ILMU PENGETAHUAN ALAM
MADRASAH MU’ALLIMIN MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA
Jl. Letjend S. Parman No.68 Telp. (0274) 373122 Yogyakarta 55252
BAB I
PENDAHULUAN
A. JUDUL PENELITIAN
Pengaruh Streching Secara Sadar Dan Reflek Setelah Bangun Tidur Terhadap Kesehatan Otot Dan Sendi-Sendi Gerak.
B. PENDAHULUAN
Latar Belakang Masalah
Permasalahaan kesehatan yang dihadapi masyarakat dunia dewasa ini semakin pelik. Terbukti dengan adanya setiap riset atau pencarian solusi terhadap masalah-masalah kesehatan sekecil apapun.
Termasuk masalah-masalah kesehatan konvensional yang perkembangannya begitu membanggakan, dimana itu semua menjadi indikator bahwasanya perkembangan serta antusiasme perkembangan pengetahuan keilmuan sangat diperhatikan termasuk disini peneliti mencoba mengangkat masalah sederhana ini yang ternyata memiliki manfaat yang sangat luar biasa dalam pemaksimalan aktifitas yang secara jelas akan dipengaruhi oleh kesehatan tubuh dan kebugarannya yang juga berkolaborasi dengan produkttifitas kerja dalam mencapai kesuksesan di setiap aktifitas.
Peregangan tubuh sepertinya merupakan hal yang sangat sederhana. Ketika kita merasa letih atau baru bangun tidur, secara alami kita akan menggeliat. Ternyata peregangan yang dilakukan kucing setelah bangun tidur dengan meluruskan kakinya secara sederhana ini memiliki manfaat yang luar biasa.
Hampir semua kegiatan fisik kita dikendalikan oleh otot, saraf dan tulang. Untuk dapat bekerja dengan baik, ketiganya perlu dalam keadaan relaks dan fleksibel. Otot berhubungan dengan tulang melalui jaringan yang disebut tendon. Ketika berkontraksi otot memendek dan menggerakkan tulang-tulang. Bila otot tidak dalam keadaan relaks, proses kontraksi dan relaksasi ini akan menjadi lebih sulit dan memakan banyak energi, akibatnya orang akan merasa malas bergerak. Dengan latihan beban, kita dapat memperbesar dan memperkuat otot. Namun seringkali bila latihan ini tidak diikuti dengan latihan fleksibiltas, orang dapat terlihat kaku dan lamban.
Sistem saraf mengontrol tubuh manusia, baik secara sadar maupun tidak sadar.Dalam keadaan tegang, tentu saja kerja saraf menjadi kurang baik sehingga fungsinya berkurang. Akibatnya, tidak hanya secara fisik kita menjadi kurang fit, namun organ dalam yang dikendalikan oleh saraf pun menjadi bekerja kurang sempurna.
Tulang tidak hanya untuk menopang tubuh manusia untuk berdiri, namun juga harus membuat bagian-bagian tubuh bergerak melalui persendiannya. Persendian seharusnya senantiasa berada dalam keadaan fleksibel karena jika tidak, tubuh kita akan menjadi sulit bergerak seperti engsel pintu yang berkarat.
Dengan melakukan peregangan yang secara reflek kita lakukan beberapa detik sambil membuka mulut dan bersuara “oouuahh” ini dapat meningkatkan dan memperlancar aliran darah.
Jika posisi anda saat tidur adalah meringkuk ataupun dalam posisi aneh, maka akan sangat baik jika begitu anda bangun pagi anda langsung melakukan peregangan otot agar otot tidak tegang dan kaku.
Dengan melakukan peregangan secara teratur setiap pagi, maka akan mengurangi ketegangan mental serta fisik, kecemasan, tekanan darah akan stabil, dan tubuh pun menjadi segar dengan lancarnya aliran darah.
Oleh karena itu, peneliti bermaksud untuk mengetahui ada atau tidaknya man faat yang ditimbulkannya., yang biasa kita lakukan secara sadar atau reflek dalam kegiatan menggeliat, Streching atau dalam bahasa jawa disebut ngolet setelah bangun tidur terhadap kesehatan otot dan persendian dengan objek tubuh manusia.
Perumusan Masalah
Dalam penelitian ini penulis mencoba merumuskan persoalan dalam bentuk
pertanyaan:
1. Bagaimanakah pengaruh peregangan secara reflek atau sadar
terhadap kelancaran pergerakan otot dan persendian ?
2. Berapa perbandingan hasil penerapan streching ini dalam pemanfaatannya di dunia kesehatan maupun olahraga dengan tidak melakukannya terhadap tubuh manusia ?
3. Apakah ada perbedaan manfaat streching secara reflek dan sadar yang di pengaruhi durasi waktu melaksanakannya?
Tujuan Penelitian
Penelitian ini bertujuan untuk:
1. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh secara reflek atau sadar
terhadap kelancaran pergerakan otot dan persendian tubuh manusia
2. Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh perbandingan hasil penerapan streching ini dalam pemanfaatannya di dunia kesehatan maupun olahraga dengan tidak melakukannya terhadap tubuh manusia
3. Untuk mengetahui dan menganalisis perbedaan manfaat streching secara reflek dan sadar yang di pengaruhi durasi waktu melaksanakannya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Visitors
Labels
- 1 juli 2011 (1)
- av (1)
- Ave (1)
- bagi2 (1)
- cerpen (1)
- change post (1)
- Cinta's proverbs (1)
- dialogue (1)
- english materials (1)
- exp. (1)
- GW (1)
- Hati II (1)
- HW (1)
- HW muallimin (1)
- intro-dorce (1)
- last december in a secret chamber (1)
- liburan (2)
- liburan asseeek. (1)
- liric kabeh (1)
- love song (1)
- Merah Muda I (1)
- motivasi HARI INI (1)
- motivations (1)
- musim liburan (1)
- poems (1)
- proposal obama (1)
- Putih I (1)
- Putih II (1)
- refleksi ...(bukan mbuka pijet lho..) (1)
- Refleksi idup (mb uh part berapa).. (1)
- summer (1)
- Surat Untuk Firman (1)
- Tepi jalan kecil (1)
- Tidar wangi (1)
- timnas melejit menggapai mimpi (1)
- tribuana 1 (1)
- zuve (1)
BUKU TAMU
Powered by Blogger.
Blog Archive
-
▼
2010
(39)
-
▼
January
(16)
- propoSAL obama
- President Obama to add more troops to Afghanistan
- rubah2 setting blogger dan ternyata bisa...KEMANA ...
- Cara Membuat Readmore / Baca Selengkapnya Blogger ...
- CONTOH PROPOSAL PENELITIAN (KTI)
- MOtivasi hari INI!~
- puisi januari ini.
- ALL LYRICS
- puisi-puisi lagi
- puisi-puisi dari AVE"s blog yang dulu (replace)
- All About Global Warming phenomenon.
- AVE suakanila fauzisar
- National Trasure..the secreat of Declaration Indep...
- global warming mind mapping
- matter Debate Entry : global warming as scary tale
- First posting>.
-
▼
January
(16)
0 komentar:
Post a Comment